Analisis Akuntansi Pembiayaan Musyarakah Pada Bank Syariah: Studi Perbandingan Dengan Bank Konvensional

Authors

  • Muammar Khadafi Mahasiswa Universitas Malikussaleh Author
  • Zahidah Mahasiswa Universitas Malikussaleh Author
  • Nadiatul Fitri Mahasiswa Universitas Malikussaleh Author
  • Siti Razqia Nabila Mahasiswa Universitas Malikussaleh Author
  • Suci Ikramina Mahasiswa Universitas Malikussaleh Author
  • Fatin Nabila Mahasiswa Universitas Malikussaleh Author
  • Hidayanti Mahasiswa Universitas Malikussaleh Author
  • Nadila Vonna Mahasiswa Universitas Malikussaleh Author

Keywords:

Akuntansi Musyarakah, Bank Syariah, Bank Konvensional, Bagi Hasil

Abstract

Musyarakah merupakan akad pembiayaan kemitraan dalam perbankan syariah yang menerapkan sistem bagi hasil sesuai kontribusi modal antara bank dan nasabah. Berbeda dengan bank konvensional yang menggunakan sistem bunga, perbankan syariah berlandaskan prinsip keadilan, transparansi, dan larangan riba, sehingga memengaruhi perlakuan akuntansinya. Penelitian ini bertujuan membandingkan penerapan akuntansi musyarakah pada bank syariah dengan praktik pembiayaan pada bank konvensional. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif deskriptif melalui studi literatur terhadap standar akuntansi dan laporan keuangan perbankan. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan mendasar, di mana pada bank syariah keuntungan dan risiko ditanggung bersama, sedangkan pada bank konvensional pendapatan diperoleh dari bunga tetap. Perbedaan ini berdampak pada pengakuan pendapatan dan pelaporan keuangan, sehingga akuntansi musyarakah mencerminkan prinsip keadilan dan kemitraan dalam perbankan syariah.

Downloads

Published

2025-12-26